Mediakalsel. com

Pada tanggal 5 Mei 2024, Sekretariat DAD Kecamatan Kelumpang Hulu, Kabupaten Kotabaru, tepatnya di Desa Karang Liwar atau lebih kurang 400 Km dari Kota Banjarmasin dikunjungi oleh Sekretaris Umum DAD Kalimantan Selatan (Robby M. Ngaki, S.Th).b

Pada kunjungan tersebut Robby M. Ngaki disambut langsung oleh Masdiri dan Alim Cadel, Ketua dan Sekretaris DAD Kec. Kelumpang Hulu.

Atas kunjungan di desa yang jauh dari kota Banjarmasin ini, Masdiri merasa senang sekali dan menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Sekum DAD Prov. Kalsel. Yang sudah menempuh perjalanan melelahkan untuk berkunjung ke Sekretariat kami. Setelah bertegur sapa dan melepas rindu, dan sebelum melakukan pembicaraan lebih banyak, terlebih dahulu Masdiri mempersilahkan menikmati hidangan makan siang yang sudah dipersiapkan.

 

 

Dari perbincangan santai setelah makan siang bersama, Masdiri menyampaikan bahwa di Kecamatan Kelumpang Hulu ini terdapat 10 Desa. Namun hanya 5 yang banyak orang Dayaknya yaitu Desa Bangkalaan Dayak, Desa Karang Liwar, Desa Sungai Kupang, Desa Laburan, dan Desa Batu Lasung (Cantung Hilir). Sedangkan di Bakalaan Melayu hanya ada 5 KK orang Dayak. 4 Desa lainnya di diami masyarakat lain. Misalnya masyarakat Banjar mendiami Desa Karang Payau dan Desa Banua Lawas. Dan masyarakat dari Jawa menghuni Desa Sido Mulyo. Sedangkan di Desa Mangkarina ditinggali oleh berbagai suku.

Walaupun 5 Desa Banyak orang Dayaknya tetapi hanya ada 3 Desa yang memiliki Balai Adat Dayak yaitu Desa Bangkalaan Dayak, Desa Laburan dan Desa Batu Lasung (Cantung Hilir).
Demikian Masdiri melanjutkan keterangannya.

Masdiri berharap semoga pada kunjungan berikut. Pengurus DAD Provinsi Kalimantan Selatan dapat mengunjungi 3 Balai Adat Dayak tersebut.

Sebelum mengakhiri perbincangan, Masdiri menyampaikan bahwa 16 hari lagi. tepatnya, pada tanggal 21 Mei 2024 nanti, DAD Kec. Kelumpang Hulu akan mengadakan hajatan. Dan berharap akan kedatangan rombongan dari Pengurus DAD Prov. Kalsel.

@ernki

By admin